PARIGI, EQUATORNEWS – Presidium Daerah Otonomi Baru (DOB) Tomini Raya dan Moutong direncanakan akan menempati sekretariat mereka, di Jalan Trans Sulawesi, Kelurahan Bantaya, Kecamatan Parigi.
Nico Rantung, salah seorang pemerhati percepatan DOB Tomini Raya dan Moutong mengatakan, bahwa dalam waktu dekat sekretariat akan segera ditempati.
” Tinggal menunggu mobiler, pemasangan jaringan internet, dan beberapa perbaikan, sekretariat sudah bisa digunakan,” ujarnya, Selasa (8/3/2022).
Dikatakannya, Presidium DOB Tomini Raya dan Moutong nanti,hadir bukan untuk menjadi saingan panitia DOB yang sudah terbentuk, melainkan untuk membantu kerja – kerja panitia.
” Kami akan membantu kerja – kerja panitia DOB yang ada di Tinombo maupun di Moutong, sehingga dianggap perlu membentuk presidium di Kota Parigi,” jelas politisi kawakan itu.
Nico Rantung menambahkan, bahwa pembentukan Presidium DOB Tomini Raya dan Moutong, telah dilaporkan, dan disetujui oleh Bupati Parigi Moutong, H Samsurizal Tombolotutu.
Tugas awal bagi presidium, kata politisi asal Partai Gerindra itu, adalah menggelar diskusi DOB Tomini Raya dan Moutong, dengan mengundang pembicara dari DPR RI asal Dapil Sulteng, DPD RI, akademisi, di Tinombo pada bulan ini juga.
FAYRUZ